Sabtu, 06 April 2013

What is The Manikur?



http://meetdoctor.com/uploads/article/shutterstock_27482968.jpg
Tangan yang anggun dan halus dengan kuku yang cantik merupakan ciri penapilan yang sangat elegan dan terlihat lebih kencang dan fresh. Sedangkan tangan yang terlihat tidak terawat, menggambarkan sikap asli sang pemilik tangan tersebut. Oleh karena itu, tangan membutuhkan perawatan dan perhatian.
Permukaan tangan
Kulit kita merupakan baris terdepan perlindungan kita terhadap dunia luar. Kulit bersifat kedap air, dapat dicuci dan terdiri dari bahan yang lentur, dan dapat memperbaiki dan memperbarui diri sendiri. Khususnya kulit yang melapisi tangan kita berfungsi sebagai perisai yang melindungi kita dan juga merupakan pusat indera perada kita.

Matahari musuh kulit
Sinar matahari mengandung radiasi ultraviolet (UV), dan paparan terhadap UV dapat merusak sel dalam kulit. Ada tiga gelombang sinar UV: UVA, UVB, dan UVC. Paparan kronis terhadap UVA dapat merusak kulit dan berperan dalam penuaan kulit dan kanker kulit. Sinar matahari juga mengandung senjumlah kecil UVB yang menyebabkan kulit terbakar. Meskipun UVC berkemungkinan mencederai kulit, kecil kemungkinan hal ini terjadi, karena sinar ini terserap dilapisan atas bumi oleh lapisan ozon.

Perlengkapan manikur yang penting 
Ø  Penghapus cat kuku tanpa aseton : untuk menghapus cat kuku sebelum memulai perawatan anikur. Hindari aseton atau kandungan serupa guna menghindari kerusakan pada kuku.
Ø  Minyak aromaterapi : untuk suasana yang menyenangkan dan meredakan stres.
Ø  Bola kapas : untuk menghapus cat kuku, dan untuk membungkus orange stick yang digunakan untuk mendorong kutikula.
Ø  Pelembut kutikula : meliputi antara lain krim kutikula dan minyak muikula. Pelembut kutikula memudahkan kutikula untuk didorong.
Ø  Bilah kikir : bilah dengan sisi ganda bertekstur kasar, baik digunakan untuk memendekkan atau menghaluskan kuku.
Ø  Lotion tangan : untuk melembabkan tangan, agar lebih lembut dan lentur.
Ø  Tongkat pembersih kuku : biasanya ujungnya berbahan karet yang berbentuk ujung kuku sapi yang lentur, sehingga saat membersihkan kotoran kuku, kulit ujung kuku tidak tersobek.
Ø  Sikat kuku : digunakan pagi dan malam hari, untuk membersihkan tangan dan kuku serta kutikula.
Ø  Ampelas kuku : tersedia dalam berbagai bentuk dan ukuran, biasanya menggabungkan 3 atau lebih permukaan yang membantu menghaluskan garis pada permukaan kuku. Namun, disanrankan menggunakan seminggu 3 kali. Karena jika digunakan terus-menerus, akan mengakibatkan penipisan pada permukaan kuku.

Ø  Cat pelindung kuku : berwarna bening. Untuk melindungi cat kuku yang berwarna sebelumya.
Ø  Pensil putih : memberikan kesan manikur ala prancis.

Apa Manfaat Manikur dan Pedikur?
Banyak orang mengatakan, bahwa manikur dan pedikur hanya membuang waktu. Namun, para ahli kesehatan dan kecantikan mengatakan “untuk memulai hidup sehat, marilah mulai dari yang paling sederhana” maka, apabila kuku kita diberikan perawatan, maka itu adalah awal dari kesehatan yang sejati.

Apa bahaya Manikur dan Pedikur?
Penelitian asal Columbia University's Department of Dermatology menyatakan bahwa perawatan kecantikan kuku ini dapat memicu berbagai masalah kesehatan jika dilakukan dengan cara yang salah dan kurang hati-hati.
Berbagai penyakit kuku seperti paronychia, onycholysis, dan kuku rapuh dapat saja mengintai kuku indah Anda. Tak hanya itu, pelaksanaan manikur dan pedikur yang salah mampu memicu timbulnya alergi, infeksi bakteri, dan kutil. Dalam kasus berat, kesalahan pedikur dan manikur justru dapat menyebabkan hepatitis dan HIV. 

Langkah-langkah manikur dan pedikur :
1.      Basahi sebagian bola kapas dengan pembersih cat kuku dan dengan gerakan cepat, hapus cat kuku sebelumnya dari pangkal kuku ke ujung kuku.usahan jangan mengenai permukaan kulit jari, untuk menghindari terkenanya kulit pada bahan kimia.
2.      Bentuk kuku dengan mengikir mulai dari satu sisi kuku ke tengah, lalu dari sisi lain ketengah. Ukirlah membentuk lonjong agak persegi. Karena cirri kuku sehat bila berbentuk tersebut. Usahakan saat megikir kuku dalam posisi 45 derajat, agara mendapatkan hasil yang maksimal.
3.      Lembabkan tangan dan pijatlah dengan pengelupas kotoran tangan. Seperti garam laut, agar melancarkan peredaran darah.
4.      Renjam jari pada mangkuk yang berisi air hangat.
5.      Sikat kuku perlahan-lahan dengan sikat berbulu lembut dan keringkan tangan dengan handuk lembut.
6.      Oleskan pelembab kutikula ke tangan secara merata. Biarkan beberapa menit, kemudian drong perlahan kutikula dengan pendorong kutikla atau orange stick  yang dilapis kapas. Bersihkan dengan air hangat.
7.      Guntinglah lepasan kutikula atau kulit kuku dengan gunting kutikula.
8.      Lembabkan kutikula dengan minyak atau pelembab kutikula.
9.      Pijatlah tangan dengan krim atau pelembab, agar otot tangan tidak tegang.
10.  Amplaslah permukaan kuku secara merata.
Catatan :
Jangan mengikir kuku dalam keadaan basah, karena mudah patah!
Jangan mengikir dengan dua arah, karena dapat membelah lapisan kuku!
Jangan mengamplas kuku secara berlebihan, dapat menipiskan permukaan kuku!

melayang

snow